Sobat ingin tahu gejala dan cara menangani tipes..? Mungkin sobat sudah pernah terkena typhus atau lebih sering dikenal tipes. Penyakit tipes terjadi karena bakteri salmonella enterica, khususnya dalam turunannya salmonella typhosa.
Tidak di Indonesia saja penyakit ini berada akan tetapi orang diseluruh dunia mempunyai resiko terkena tipes karena tipes dapat menyebar dengan cara melalui makanan dan minuman yang telah tercemar oleh tinja. Disini saya akan berbagi tentang gejala dan faktor yang menyebabkan penyakit tipes.
Gejala Penyait Tipes
1. Demam
Demam yang tinggi dalam suhu 39 sampai 40 C dan terjadi selama tiga minggu. Pada minggu pertama, suhu akan berangsur angsur meningkat setiap harinya. Pada siang hari suhu akan menurun dan pada malam harinya suhu akan berangsur angsur meningkat. Pada minggu kedua penderita tipes masih mengalami demam. Dan pada minggu terakhir suhu tubuh berangsur angsur turun dan normal kembali.
2. Gangguan Kesadaran
Umumnya penderita tipes akan mengalami gangguan kesadaran yang bernama apatis yaitu sikap acuh tak acuh dengan lingkungan disekitarnya.
3. Gangguan Pada Saluran Pencernaan
Pada Mulut terjadi Nafas berbau tidak sedap, Bibir kering dan pecah pecah, Lidah ditutupi selaput putih, Ujung dan tepinya kemerahan.
4. Kehilangan Nafsu Makan
Seperti penyakit lainnya jika ada orang yang sakit pasti nafsu dan selera makan penderita penyakit akan berkurang sampai hilang.
5. Rose Spots
Pada kasus penderita tipes tertentu muncul penyebaran vlek merah muda.
Penanganan Penyakit Tipes
- Bagi penderita penyakit tipes sebaiknya selalu menjaga kebersihan lingkungan di sekitar karena linkungan yang kumuh dapat menyebarkan penyakit tipes.
- Hindari memakan makanan yang berlemak dan berkabohidrat tinggi.
- Istirahat yang cukup karena tubuh kita tidak seperti robot yang tidak pernah lelah.
- Perbanyak minum air putih. Karena minum air putih dapat membantu menjaga kekebalan tubuh.
Pencegahan Penyakit Tipes
- Menjaga lingkunga tetap bersih
- Makan makanan yang higienis
- Cuci tangan sebelum makan
- Sebaiknya melakukan vaksin tifoid
- Istirahat yang cukup dan Olahraga yang teratur untuk menjaga kekebalan tubuh
0 komentar