Sobat sering mendengar bunyi beep komputer pada saat booting....? Sebelumnya saya akan menjelaskan kenapa bisa terjadi beep. Pada proses booting terdapat sekumpulan rutin rutin khusus yang dijalankan selama proses booting booting komputer yang disimpan dalam ROM yang disebut dengan Power-On Self Test (POST).
Rutin rutin ini bertujuan untuk mengecek kesehatan sistem komputer, apakah komponen berjalan dengan baik sebelum BIOS memulai sistem operasi. Jika kesalahan terjadi saat POST maka, sistem umumnya akan mengantar beberapa kode kesalahan, seperti bunyi bunyian atau beep. Sobat ingin tahu macam macam beep. Ini dia
Analisis Bunyi Beep :
1. Bunyi Beep Pendek Satu Kali
Bunyi beep ini mengindikasikan bahwa komputer atau PC kamu berhasil melakukan dan menghidupkan semua komponen yang diperlukan saat boot up. Jika bunyi ini sudah terdengar namun komputer sobat masih mati,coba sobat cek monitor sobat.
2. Bunyi Beep Pendek Dua Kali
Bunyi ini ada dikarenakan masalah yang terjadi masalah pada konfigurasi CMOS. Bisa juga terdapat masalah di motherboard sobat atau bisa juga masalah di memory komputer sobat. Biasanya bunyi ini terjadi jika laptop terbentur.
3. Bunyi Beep Panjang Kemudian Pendek Dua Kali
Jika bunyi ini terjadi artinya terdapat masalah pada monitor atau VGA komputer sobat. Sering terjadi apabila sobat menggunakan VGA Onboard.
4. Bunyi Beep Panjang Kemudian Pendek Tiga Kali
Bunyi ini mengindikasikan bahwa terjadi masalah pada keyboard sobat. Misalnya seperti keyboard kotor dan keyboard tertekan macet. Untuk malah seperti ini sobat harus membersihkan keyboard sobat dari dalam. Atau bisa juga menggunakan keyboard portabel untuk mendiagnosa masalah pada keyboard. Masalah keyboard ditandai dengan tidak menyala nya lampu LED pada keyboard.
5. Bunyi Beep Panjang Kemudian Pendek Sembilan Kali
Bunyi ini jarang terjadi tapi apabila sobat mengalaminya maka terdapat masalah pada ROM sobat dan harus dibawa ke tempat service.
6. Bunyi Beep Panjang Terus Menerus
Artinya ada masalah dengan RAM sobat. Cara mengatasinya yaitu dengan mencabut RAM dari slot selanjutnya bersihkan kuningan pada RAM menggunakan penghapus karet. Bersihkan juga dengan kompresor untuk membuang debu debu pada RAM. Jika belum berhasil sobat coba dengan mengubah slot RAM-nya.
7. Bunyi Beep Pendek Terus Menerus
Artinya Power Supply atau tegangan listrik bermasalah.Silahkan sobat cek charger atau sumber tegangan listrik. Sobat bisa menggunakan volt stage meter dengan tujuan menyetabilkan daya tegangan listrik.
8. Bunyi Beep Panjang Kemudian Pendek Satu Kali
Artinya ada masalah yang terjadi di motherboard atau memory sobat. Coba sobat cek perangkat tersebut telah terpasang dengan baik.
0 komentar